Judul: Kata Hati (2013)
Genre: Romance
Rate imdb: --/10
Rate Ane: 2/5
Sutradara:
~ Iqbal Rais
Penulis:
~ Haqi Achmad
Durasi: 1h 28m
Pemeran:
~ Boy Hamzah (Randi)
~ Joana Alexandra (Fila)
~ KImberly Ryder (Dera)
Sinopsis:
Tentang Fila seorang perempuan yang tidak pernah pacaran bertemu secara tidak sengaja dengan Randi seorang pria yang masih belum bisa move on, mereka bertemu di coffe shop dan mereka memiliki hobi yang sama, yaitu memotret, karna itu mereka menjadi dekat satu sama lain.
Gmna Kelanjutannya??
"Dipertemukan cinta"
Film ini memiliki premis yang menarik namun gagal dalam pengeksekusian. Kita disuguhkan 2 karakter dengan struggle yang berbeda, ada si cewe yang belum pernah pacaran tapi patah hati karna sahabatnya lebih memilih berpacaran dengan orang lain dan seorang cowo yang ditinggal selingkuh oleh mantan kekasihnya dan belum bisa melupakan matan kekasihnya itu, jadi 2 karakter ini di devlop untuk sama2 memiliki hati yang patah, gua bener2 pensaran awalnya dengan kisah cinta yang disuguhkan, tapi sayangnya film ini bener2 tidak ada rasanya.
Jadi film ini menghabiskan durasinya dengan kedekatan mereka ber 2 aja tanpa menaruh bumbu romance apapun, jadinya gua ngeliat film ini isinya hanya obrolan soal mereka ber 2 yang sama2 memiliki hobi memfoto sesuatu. Bener2 monoton dan tidak ada feel apapun, dan beberapa saat terakhir konflik pun datang, nah subplot dsni bukannya hadir untuk memberikan rasa, tapi malah ketebak bgt. Jadi film ini mencoba mengakhiri kisahnya dengan mendatangankan hal2 yang membuat mereka sakit hati.
Jadi di saat mereka sudah bersama, ada aja gtu masalah seperti mantan si cowo datang kembali dan sahabat si cewe datang ke jauh2 ke Jogja untuk menyatakan cinta. Padahal sebelumnya karkater mereka tidak di build, tbtb masuk ketengah konflik cuma untuk mengacaukan percintaan mereka dan itu tidak masuk. Kecuali dari awal mereka dibahas, apalagi kasus si sahabat si cewe di sini, gada chat apapun, tbtb dateng ke rumah si cewe jauh2 bawa cincin, mksdnya apa coba, ya intinya film ini hanya bagus di premis.
~ Dapukkk